Asikcuy – Udah nyampe di Bali, tapi bingung mau liburan kemana ? Nah, kamu bisa coba mengunjungi daerah Nusa Dua. Lokasinya kurang lebih 40 KM dari kota Denpasar, sekitar 30 menit dari Kuta, gak terlalu jauh kalau pakai kendaraan.
Jika di artikan secara bahasa “Nusa Dua” artinya Dua Pulau. Dilansir dari Indonesia.travel, alasan diberi nama Nusa Dua karena mengacu pada dua tanjung kecil atau pulau yang ditemukan di lepas pantai semenanjung. Nah, di salah satu pulau itu ada sebuah Pura Hindu yang bernama Nusa Dharma yang dibangun pada tahun 1948 oleh Tan Sie Yong, seorang keturunan Tionghoa.
Bisa dibilang jika Nusa Dua ini merupakan salah satu tempat wisata di Bali yang lumayan eksklusif, ada banyak resort dan hotel yang mewah, lapangan golf, dan ada juga pusat konvensi bertaraf internasional.
Kamu bakal nemuin taman yang diatur rapi dan nggak ada daun yang keluar dari tempatnya, ini beda dunia banget sih sama sebagian besar tempat wisata Bali lainnya.
Kebanyakan pengunjung yang datang ke Nusa Dua mencari liburan di pantai untuk bersantai, berenang seharian, atau sekedar menikmati pemandangan laut. Ada juga kegiatan yang memperkenalkan budaya lokal.
Kira-kira apa lagi objek wisata yang bisa kamu nikmati di Nusa Dua, ya ?
Merasakan Sensasi Semburan Ombak Besar di Water Blow

Kamu bisa merasakan sensasi semburan ombak besar yang pecah dihantam bebatuan di Water Blow, Nusa Dua. Namun, untuk melihat semburan ombak besar ini kamu harus datang ke sini sekitar bulan Juni-September.
Di sini juga ada taman untuk jalan-jalan sambil menikmati keindahan panorama laut.Tempatnya instagrammable banget, deh.
Objek wisata Water Blow ini berada di belakang area hotel Grand Hyatt. Kalau kamu bingung arah jalannya, tinggal tanya petugas yang ada di sekitar.
Buat yang Kamu yang Mencintai Karya Seni, Bisa Mampir ke Museum Pasifika

Sayang banget masih jarang atau sedikit orang yang tahu Museum Pasifika yang ada di Nusa Dua. Padahal, tempat ini menyajikan banyak karya sejumlah seniman Eropa yang pindah ke Bali, cocok banget buat kamu penikmat seni sejati.
Selain karya seniman Eropa, ada juga galeri khusus untuk pelukis lokal yang gak kalah keren.
Bahkan, kamu juga bisa menemukan berbagai karya dari tokoh besar seperti Paul Gauguin, Rudolf Bonnet, dan Emilio Ambron.
Buat kamu yang ngaku pecinta seni, wajib datang ke Museum Pasifika ini.
Gak Perlu Jauh Jauh Ke Padang Pasir, Disini Kamu Juga Bisa Naik Unta

Mungkin kamu pernah berpikir, kalau mau naik unta berarti harus ke padang pasir yang ada di jazirah Arab. Eitss, ternyata di Bali juga ada, lho.
Buat kamu yang mau naik untuk sambil menikmati keindahan Pantai Sawangan, datang aja ke Bali Camel Safaris di Nusa Dua.
Kamu bisa menikmati perjalanan santai di sepanjang bersama pasangan, bestie atau keluarga tercinta. Pokoknya kalo kamu datang ke Nusa Dua, wajib coba naik unta disini, deh.
Wisata Kuliner Sambil Main Pasir Pantai di Nusa Dua Beach Grill

Nusa Dua Beach Grill merupakan salah satu tempat makan paling populer di Nusa Dua. Lokasinya pas banget di samping pantai, kamu bisa makan sambil merendam kaki di pasir pantai, asik banget deh, cuy.
Kalo masalah harga bisa disesuaikan dengan budget kamu. Menunya juga mantep banget, mulai dari kepiting yang yummy, udang pedas, lobster, tapi yang menjadi pilihan adalah menu ikan yang katanya enak banget.
Berenang Sambil Memandang Keindahan Laut Biru di Pantai Geger

Pantai Geger merupakan salah satu pantai di Nusa Dua yang terbuka untuk umum. Banyak yang bilang kalau pantai ini cocok banget untuk kaum introvert yang ingin mencari ketenangan dari hiruk pikuk dunia.
Di sini kamu bisa berenang bebas menikmati air laut yang biru sambil merasakan desiran angin laut yang menyejukan.
Buat kamu yang lagi males berenang, bisa menyewa kursi untuk berjemur sambil memandangi keindahan laut yang terbentang luas.
Perut udah keroncongan? tenang aja, di sepanjang Pantai Geger ini ada banyak warung kecil milik penduduk setempat yang menyajikan makanan dan jajanan.
Mengunjungi Pura Geger yang Ada Di Samping Pantai

Mau berkunjung ke tempat yang ikonik dan bersejarah di Nusa Dua ? berarti kamu wajib datang ke Pura Geger.
Lokasinya masih berada di sekitar Pantai Geger, tepatnya di arah selatan Pantai Geger. Dari jauh bisa terlihat dengan jelas bentuk bangunan Pura yang berada di samping pantai.
Namun, untuk sampai ke pura ini, kamu harus mengikuti jalan setapak dari pantai dan begitu sampai, kamu akan disambut dengan tampilan sebuah pura Bali yang cantik dikelilingi oleh batang pohon yang melengkung dengan pemandangan laut.
Ternyata ada banyak tempat wisata yang sangat indah di Nusa Dua Bali, cuy. Supaya lebih seru dan asik, kamu bisa ajak keluarga, bestie atau pasangan liburan ke sini.